SHOPPING CART

close

Ini Hasil Cipkon 2019 di KEK Mandalika Kuta

SUARALOMBOKNEWS.com – LOMBOK TENGAH | Satres Narkoba Polres Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar Razia dalam Rangka Cipta Kondisi (Cipkon) Tahun 2019, dikawasan Pariwisata Pantai Kuta, Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Mandalika Kuta di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah,  Jumat malam (01/11/2019).
Razia dalam rangka Cipkon 2019 yang dipimpin langsung oleh  Kasat Resnarkoba Polres Lombok Tengah, AKP Dhafid Shiddiq berhasil mengamankan ratusan Botol Minuman Keras (Miras) bermerek atau pabrikan yang dijual tanpa dilengkapi izin edar disejumlah Bar, Cafe dan Restaurant.” Tujuan Razia Miras yang tidak dilengkapi izin edar dalam Rangka Cipkon 2019 di kawasan Pariwisata Mandalika Kuta,”ucap Kasat Resnatkoba Polres Lombok Tengah, AKP Dhafid Shiddiq, Sabtu (02/11/2019).
Dalam Kegiatan Cipkon 2019 itu, Polisi berhasil menyita dan mengamankan ratusan Botol Miras bermerek atau Pabrikan yang dijual tanpa izin edar di sejumlah Bar, Cafe dan Restaurant yang berada diwilayah Desa Kuta.
Di Lee To Much Bar, Polisi berhasil menyita dan mengamankan leih dari 60 Botol Miras jenis Voodca, Ricad, Silver Srigunting, Martini, Lois Felice, Bir Bintang, Goald Quila, Robinson Jamaika, Alexis dan Sun Might.
Di Yogi Cafe and Bar, berhasil diamankan dan disita lebih dari 15 Botol Miras jenis Wine Read, Vina Maipo, Cope Discovery, Ricad, Lemerload, Smerope, Jose Cirebon, Pirant dan Bir Prost.
Dan di Toko Frozen Youguart, berhasil diamankan 46 Motol Miras jenis Bir Bintang. Sedangkan di Cafe and Bar Bush Radio Kuta, Polisi berhasil mengamankan dan menyita lebih dari 60 Botol Miras jenis Smirnop, Gilbeys, Teqwila, Captain Morgan, Cine Triel, Sun Night, Bir dan Allben.” Barang Bukti Miras kami sita untuk dimusnahkan,”ujar AKP Dhafid Shiddiq. [slNEWS – rul]

Tags:

0 thoughts on “Ini Hasil Cipkon 2019 di KEK Mandalika Kuta

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

KATEGORI

November 2019
M S S R K J S
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930

STATISTIK