Setelah Deklarasi, Maiq – Meres Akan Berjalan Kaki ke KPU Lombok Tengah
SUARALOMBOKNEWS.com – LOMBOK TENGAH | Partai Politik (Parpol) Pengusung Bakal Calon (Balon) Bupati dan Wakil Bupati Lombok Tengah, H. Lalu Pathul Bahri, S.Ip – Dr. H. Nursiah (Pathul – Nursiah) di Pilkada Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) Tahun 2020 yakni Partai Gerindra, Berkarya, NasDem, PDIP dan Partai Golkar menggelar Rapat Gabungan Koalisi Parpol disalah satu Hotel Berbintang di depan Bandara Internasional Lombok (BIL) di Desa Tanak Awu, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah, Senin malam (31/08/2020).
Dalam Rapat Gabungan Koalisi Parpol Pengusung Paket Maiq – Meres (Pathul – Nursiah) diputusan, Paket Maiq – Meres akan menggelar Deklarasi pada hari Sabtu, 5 September 2020 atau sehari setelah pembukaan Pendaftaran Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Lombok Tengah Tahun 2020 di KPU Lombok Tengah.
Deklarasi Paket Maiq – Meres akan dilaksanakan di Sekretariat DPD II Partai Golkar Lombok Tengah di Jalan Gajah Mada Praya, Lombok Tengah atau di Depan Makodim 1620/Lombok Tengah.
Setelah Deklarasi, Paket Maiq – Meres akan langsung mendaftar ke KPU Lombok Tengah dengan berjalan kaki dari Sekretariat DPD II Partai Golkar Lombok Tengah menuju KPU Lombok Tengah.”Hasil Rapat Gabungan Koalisi Parpol, Deklarasi diundur dari hari Kamis menjadi Hari Sabtu Tanggal 5 September 2020, Pukul 9.00 Wita, karena alasan hari Jumat waktu yang singkat. Usai Deklarasi langsung jalan kaki ke KPU. Dan Deklarasi di lakukan di Posko Utama Tim Pemenangan Maiq – Meres di Kantor DPD II Golkar.”ungkap Wakil Sekretaris Partai Gerindra Lombok Tengah, Lalu Amrillah, Senin malam (31/08/2020).
Hasil Rapat Gabungan Koalisi Parpol juga diputuskan, Ketua DPD II Partai Golkar Lombok Tengah, H. Humaidi sebagai Ketua Tim Pemenangan Paket Maiq – Meres, Sekretaris Pemenangan, Lalu Sudiartawan dari Partai Gerindra dan Samsul Hadi dari NasDem selaku Bendahara Tim Pemenangan Paket Maiq – Meres.”Ketua Tim Pemenangan Paket Maiq – Meres H.Humaidi (Golkar), Sekretaris L.Sudihartwan (Gerindra), Bendahara Samsul Hadi (Nasdem) dibantu 4 wakil dan divisi – divisi. Posko Pemenangan Paket Maiq – Meres di Kantor Golkar Lombok Tengah,”ujar Lalu Amril. [slNews – rul]
Tinggalkan Balasan