Kapas Tastura Beri Inspirasi Kepada Siswa SMK dan TPQ di Desa Pengengat
SUARALOMBOKNEWS.com – LOMBOK TENGAH | Setelah sukses melaksanakan program Ompok Produktif dan English Kapas, Keluarga Pascasarjana Tatas Tuhu Tratura Yogyakarta (Kapas Tastura) kembali melakukan terobosan program-program kontrtibutif yakni program Kapas Menginspirasi.
Kali ini Kapas Tastura memilih Desa Pengengat, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) sebagai lokasi pelaksanaan Program Kapas Menginspirasi, Jumat (07/02/2020).
Kegiatan program Kapas Menginspirasi itu diawali dengan Sosialisasi kepada seluruh siswa SMK Darul Birrul Walidani, dan kelas inspirasi serta kegiatan Outbond diikuti oleh anak – anak TPQ Darul Ulum yang dipusatkan di Pantai Bumbang, Desa Mertak, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah.”Desa Pengengat dipilih sebagai tempat pelaksanaan program Kapas Menginspirasi, karena selain berada diplosok, Desa Pengengat dinilai memiliki anak-anak generasi emas yang berpotensi untuk mengembangkan desanya dimasa mendatang,”kata Staf Media Kapas Tastura, Buana Sari.
Program Kapas Menginspirasi kata Sari, akan dilaksanakan secara terus menerus dan berkelanjutan.”Program Kapas Menginspirasi ini merupakan salah satu program Kapas Tastura. Kita akan terus berbenah dari sisi konsep maupun inovasi kegiatan. Dan kedepan Kapas Tastura akan terus melebarkan sayap melalui programnya agar tagline Kontribusi yang menjadi salah satu tagline Kapas Tastura ini bisa terus diimplementasikan misalnya dengan program Kapas Turun Desa,”ujarnya. [slNEWS – rul]
Tinggalkan Balasan