8 Siswa MAN 2 Lombok Tengah Lulus SNMPTN dan Bidikmisi
SUARALOMBOKNews – Lombok Tengah | 8 siswa Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Lombok Tengah di Desa Jelantik, Kecamatan Jonggat, Lombok, Tengah Nusa Tenggara Barat (NTB) dinyatakan Lulus Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Tahun 2019 dan memperoleh Beasiswa Bidikmisi dan Prestasi.” 8 siswa yang lulus SNMPTN Bidikmisi dan Prestasi itu terdiri dari 3 orang laki – laki dan 5 orang perempuan,” ungkap Kepala MAN 2 Lombok Tengah, Lalu Syahdi, Selasa (23/4/2019).
Kedelapan siswa MAN 2 Lombok Tengah yang lulus SNMPTN Bidikmisi dan Prestasi itu, kata Lalu Syahdi diterima di Universitas Islam Negeri (UIN) Malang Provinsi Jawa Timur, UIN Mataram, NTB, di Universitas Gajah Madah (UGM) Yogyakarta, dan di Universitas Mataram (Unram).”Mereka merupakan siswa kita yang berprestasi, dan sekarang mereka tinggal daftar ulang saja,”katanya
Lalu Syahdi menjelaskan, kedelapan siswa MAN 2 Lombok Tengah yang telah dinyatakan lulus SNMPTN Bidikmisi dan Prestasi itu telah memenuhi persyaratan yang telah ditentukan.”Salah satu syarat yang telah dipenuhi nilai Raport dari kelas 10 – 12,”jelasnya
Lalu Syahdi mengaku, telah memberikan arahan baik kepada kedelapan siswa yang dinyatakan lulus SNMPTN Bidikmisi dan Prestasi maupun kepada orang tua kedelapan siswa tersebut.” Tujuannya tidak lain untuk memberikan semangat dan motivasi, dan bisa membawa nama baik sekolah asal. Selain itu, kami juga berharap kepada siswa kelas 11 bisa mengikuti jejak kakak kelasnya yang telah dinyatakan lulus SNMPTN Bidikmisi dan Prestasi itu,” tuturnya.
Sementara itu terkait dengan hasil Ujian Nasional (UN) 2019, kata Lalu Syahdi, sebanyak 143 siswa MAN 2 Lombok Tengah yang mengikuti UN 2019 dinyatakan lulus 100 persen.” Alhamdulillah lulus 100 persen. Meskipun nilai UN belum keluar, kami yakin siswa kita mendapat nilai diatas nilai rata – rata UN,” ujarnya. [slNews – rul]
Tinggalkan Balasan