SHOPPING CART

close

Mensos RI Idrus Marham Bantu Korban Tambang Emas Ilegal Sekotong

SUARALOMBOKNEWS.COM – LOMBOK BARAT | Menteri Sosial (Mensos) RI Idrus Marham, Kamis, (21/6/2018) mengunjungi dan menyerahkan bantuan berupa uang tunai sebesar Rp15 juta dan Bingkisan  kepada Ahli Waris 7 Korban meninggal dunia dan 11 korban luka – luka  yang menjadi korban Gas Beracun Tambang Emas Ilegal di di Tambang Soge, Dusun Selodong, Desa Buwun Mas, Kecamatan Sekotong, Lombok Barat yang terjadi pada Selasa, (16/6/2018).

Didampingi Gubernur NTB, TGB. Zainul Majdi, Pjs Bupati Lombok Barat HL. Saswadi, sejumlah Dirjen Kemensos, pimpinan SKPD Provinsi dan Lombok Barat, serta anggota Forkopinda Prov. NTB dan Lombok Barat, Mensos RI Idrus Marham menjenguk korban luka – luka akibat menghirup Gas Beracun yang masih menjalani Perawatan di Puskesmas Sekotong, Lombok Barat.

Dalam kesempatan tersebut, selain memberikan bantuan, Idrus Marham bersama Gubernur NTB berdialog langsung dengan para Korban selamat.

Dari Puskesmas Sekotong, Idrus Marham  bersama Gubernur NTB dan rombongan menuju Kantor Camat Sekotong untuk memberikan bantuan kepada Ahli Waris 7 korban meninggal dunia.

Atas nama Presiden RI Joko Widodo, sembari berdialog dengan para Ahli Waris korban Tambang Emas Ilegal, Mensos RI Idrus Marham menyerahkan bantuan uang tunai sebesar Rp. 15 juta dan Bingkisan kepada masing – masing Ahli Waris korban meninggal dunia.” Yang meninggal dunia kita berikan bantuan Rp 15 juta, bantuan itu untuk Ahli Waris,  karena kita tahu namanya masyarakat seperti itu membutuhkan bantuan untuk biaya Selamatan dan pemakaman dan yang paling penting untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarga yang ditinggalkan, karena yang menjadi korban  adalah tulang punggu keluarga  yang sedang mencari rejeki,” kata Idrus Marham.

Politisi Partai Golkar itu mengungkapkan, kedatangan dirinya bersama rombongan ke Lombok Barat merupakan Instruksi dari Presiden RI Joko Widodo untuk membantu masyarakat  yang menjadi korban Gas Beracun Tambang Emas Ilegal.” Kita harus cepat didalam memberikan pelayanan kepada masyarakat, dan  itu sudah menjadi instruksi Pak Jokowi kepada Pembantunya.  Jangan menunggu, begitu  ada bencana dan ada akibat dari bencana maka disitu lah peran dari masing – masing Kementerian dan  Lembaga,  salah satunya adalah Kementerian Sosial,” ujar Idrus Marham. [slNews – miq]

7 Orang Ahli Waris korban meninggal dunia  yang menerima bantuan :

  1. Nurhasanah – istri dari Nuri
  2. Sukiyah – istri dari Suparman
  3. Yunita – istri dari Sahdan
  4. Jumaini – istri dari Sulaiman
  5. Rauhun – istri dari Ramli
  6. Srianim – istri dari Budiamin
  7. Nurhayati – istri dari Mahyudin
Tags:

0 thoughts on “Mensos RI Idrus Marham Bantu Korban Tambang Emas Ilegal Sekotong

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

KATEGORI

Juni 2018
M S S R K J S
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930

STATISTIK