SHOPPING CART

close

Angin Puting Beliung Sapu Atap Rumah Warga, BPBD Lombok Tengah Belum Terima Laporan

Bencana Alam Angin Puting Beliung
Rumah Nurmakiah, warga Dusun Kangas Lauk, Desa Kabol, Kecamatan Praya Barat Daya, Lombok Tengah yang rusak parah akibat angin puting beliung, Senin, (25/12/2023).

LOMBOK TENGAH | Angin puting beliung yang terjadi di wilayah Kecamatan Praya Barat Daya, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada Senin, (25/12/2023), sekitar Pukul 14.30 Wita, mengakibatkan kerusakan pada rumah milik Nurmakiah, warga Dusun Kangas Lauk, Desa Kabol, Kecamatan Praya Barat Daya, Lombok.

Atap rumah Nurmakiah rusak parah dan sampai dengan saat ini rumahnya belum bisa ditempati sama sekali. Dia pun terpaksa harus mengungsi ke tempat sanak saudara.” Kejadian angin puting beliung sekitar Pukul 14.30 Wita. Atap rumah warga roboh dan rusak parah, tidak bisa ditempati,” ungkap Kepala Dusun (Kadus), Kangas Lauk, Desa Kabol, Sapoan, Senin, (25/12/2023).

Sampai dengan saat ini kata Sapoan, belum ada pihak dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Lombok Tengah yang turun ke lokasi rumah warga yang disapu Angin Puting Beliung.” Belum ada dari BPBD yang turun ke lokasi. Harapan saya, ada bantuan dari Pemerintah, sehingga rumah warga yang rusak bisa ditempati, dan kerugian yang dialami warga kami ini kurang lebih Rp. 100 juta,” harapnya.

Dihubungi suaralomboknews.com via panggilan WhatsApp (WA), Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Lombok Tengah, H. Ridwan Makruf mengaku belum mengetahui informasi peristiwa bencana alam Angin Puting Beliung yang merusak rumah warga tersebut.”Belum ada laporan. Tindak lanjutnya kita akan turun ke lapangan, kita cek kerusakannya, kita asesmen. InsyaAllah, jika benar terjadi musibah bencana alam, nanti akan ada bantuan kepada warga yang terdampak,” ujarnya. [slnews – rul].

Tags:

0 thoughts on “Angin Puting Beliung Sapu Atap Rumah Warga, BPBD Lombok Tengah Belum Terima Laporan

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

KATEGORI

Desember 2023
M S S R K J S
 12
3456789
10111213141516
17181920212223
24252627282930
31  

STATISTIK