Pilkada Lombok Tengah 2020, Ketua Gerindra Daftar ke Golkar
SUARALOMBOKNEWS.com – LOMBOK TENGAH | Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), H. Lalu Pathul Bahri, S.Ip mendaftar sebagai Calon Bupati pada Pilkada Lombok Tengah Tahun 2020 ke Partai Golongan Karya (Golkar) Lombok Tengah, Rabu sore (4/12/2019)
Kedatangan Ketua DPC Gerindra Lombok Tengah yang juga Wakil Bupati Lombok Tengah itu disambut Tim Pilkada Partai Golkar Lombok Tengah di Sekretariat DPD II Partai Golkar Lombok Tengah, Jalan Gajah Mada Praya, Lombok Tengah.
Setelah mengambil Formulir Pendaftaran Calon Bupati dan Wakil Bupati Lombok Tengah, H. Lalu Pathul Bahri menyerahkan sejumlah dokumen yang berisi syarat – syarat pendaftaran kepada Sekretaris Tim Pilkada Partai Golkar Lombok Tengah, H. Lalu Rumiawan.
Kepada suaralomboknews.com, H. Lalu Pathul Bahri mengapresiasi jajaran DPD II Partai Golkar Lombok Tengah yang telah menerima dan menyambut kedatangannya dengan penuh rasa kekeluargaan.”Ini (mendaftar) adalah salah satu proses yang harus dilakukan, dan harus dipatuhi sesuai dengan aturan di Partai Golkar. Dan terimakasih kepada DPD II Partai Golkar yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk mendaftar sebagai Calon Bupati dan Wakil Bupati pada Pilkada Lombok Tengah Tahun 2020 melalui Partai Golkar,”ucapnya
Ucapan yang sama juga disampaikan oleh Sekretaris Tim Pilkada Partai Golkar Lombok Tengah, H. Lalu Rumiawan. Dan apa yang dilaksanakan oleh Tim Pilkada Partai Golkar Lombok Tengah adalah untuk menjaring Calon Bupati dan Wakil Bupati terbaik yang akan bertarung pada Pilkada Lombok Tengah Tahun 2020.”Terimakasih kepada H. Lalu Pathul yang telah mengambil formulir pendaftaran dan DPD II Golkar Lombok Tengah membuka ruang dan kesemfatan kepada semua pihak yang ingin mendaftar di Partai Golkar,”tuturnya
Setelah fomulir pendaftaran dikembalikan, lanjut pria yang menjabat Wakil Ketua DPRD Lombok Tengah itu, Tim Pilkada Golkar Lombok Tengah selanjutnya akan memeriksa kelengkapan persyaratan yang dilampiran dalam formulir pendaftaran tersebut.” Kami gogok, dan sesuai dengan mekanisme Partai Golkar, semua berkas pendaftaran akan kami ajukan ke DPD I Partai Golkar Provinsi NTB untuk dilanjutkan ke DPP Partai Golkar,” ujar H. Lalu Rumiawan. [slNEWS – rul]
Tinggalkan Balasan