SHOPPING CART

close

Ini Jadwal Safari Ramadhan 1440 H Pemkab Lombok Tengah

SUARALOMBOKNews – Lombok Tengah | Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) telah menyusun Jadwal kegiatan Safari Ramadhan 1440 H / 2019 M.
Kepada SuaraLombokNews.com, Selasa (7/5/2019), Kabag Humas dan Protokol Setda Lombok Tengah, H. Lalu Herdan mengatakan Safari Ramadhan pertama  dimulai pada Kamis malam (9/5/2019), yaitu Puasa ke empat dan akan berakhir pada Senin (20/5/2019) atau Puasa ke 15.” Safari Ramadhan 1440 H dimulai pada Kamis malam (9/5/2019),” kata H. Lalu Herdan
Malam Pertama Safari Ramadhan, Kamis (9/5),  Rombongan Safari Ramadhan yang di pimpin langsung oleh Bupati Lombok Tengah, H. Moh Suhaili FT, SH  akan melaksanakan Safari Ramadhan di Kecamatan Kopang. Malam kedua, Jumat (10/5) di Kecamatan Batukliang. Malam ketiga, Sabtu (11/5) di Kecamatan Batukliang Utara. Malam keempat, Minggu (12/5) di Kecamatan Pringgarata. Malam kelima, Senin (13/5) di Kecamatan Jonggat. Malam keenam, Selasa (14/5) di Kecamatan Praya Barat Daya. Malam ketujuh, Rabu (15/5) di Kecamatan Praya Barat. Malam ke delepan, Kamis (16/5) di Kecamatan Pujut. Malam kesembilan, Jumat (17/5) di Kecamatan Praya Timur. Malam kesepuluh, Sabtu (18/5) di Kecamatan Praya Tengah. Malam kesebelas, Minggu (19/5) di Kecamatan Praya dan Malam kedua belas atau malam terakhir, Senin (20/5) di Kecamatan Janapria.” Selain Bupati, Wakil Bupati, Sekda, para Asisten dan Staf Ahli, rombongan Safari Ramadhan juga terdiri dari para Kepala OPD, serta Instansi Vertikal, BUMN dan BUMD yang ada di Lombok Tengah,”ungkap H. Lalu Herdan
“Konsep Safari Ramadhan 1440 H, yakni bersilaturaim dengan  seluruh perwakilan stakeholder yang ada di Desa/Keluarahan dan Kecamatan di satu lokasi di 12 Kecamatan se Lombok Tengah,”ujar H. Lalu Herdan. [slNews – rul]

Tags:

0 thoughts on “Ini Jadwal Safari Ramadhan 1440 H Pemkab Lombok Tengah

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

KATEGORI

Mei 2019
M S S R K J S
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

STATISTIK