SHOPPING CART

close

Bantu Korban Lakalantas, Polisi Percepat Proses Penerbitan LP

SUARALOMBOKNEWS.COM – LOMBOK TENGAH | Satuan Lalulintas (Sat Lantas) Polres Lombok Tengah membantu proses pengusulan pencairan dana Asuransi Jasa Raharja kepada korban Lakalantas, Baiq Riska, (16) warga Dusun Prabu, Desa Prabu, Kecamatan Pujut, Lombok Tengah, salah satunya dengan mempercepat penerbitan dan penyampaian Laporan Polisi (LP) kepada pihak Jasa Raharja, yang menjadi salah satu syarat utama pengusulan dana Jasa Raharja sesuai dengan amanat dalam UU RI Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, Pasal 227.”Kami sudah berkomunikasi dengan pihak Jasa Rahaja dan apa yang menjadi syarat pencairan dana Jasa Rahaja, salah satunya LP sudah kita buatkan dan akan langsung kita serahkan ke pihak Jasa Rahaja, untuk diproses. InsyaAllah hari Senin mudah mudahan dana Asuransi Jasa Rahaja bisa diterima keluarga Korban,” ungkap Kasat Lantas Polres Lombok Tengah AKP Suherdi kepada www.suaralomboknews.com, Sabtu (14/7/2018).
Baiq Riska,  16 tahun,  tewas mengenaskan setelah terlibat kecelakaan dengan kendaraan Dum Truk di ruas jalan Raya Dusun Bun Gubuk,  Desa Prabu,  Kecamatan Pujut,  Lombok Tengah,  pada Jumat siang (13/7/2018).
Warga Dusun Prabu,  Desa Prabu itu mengalami luka yang sangat parah dengan kondisi kepala pecah akibat terlindas Roda Dam Truk.
Saat kejadian Lakalantas Maut itu,  korban yang saat itu mengendarai Sepeda Motor Metik Honda Vario hitam berboncengan dengan temannya beriringan dengan kendaraan Dum Truk yang dikemudikan Kariadi, 32 Tahun,  warga Dusun Tajuk,  Desa Sengkol,  Kecamatan Pujut,  Lombok Tengah.
Sesampainya di Tempat Kejadian Perkara (TKP),  korban berusaha menyalip Dum Truk,  namun pada saat tengah menyalip Dum Truk,  Kepala Korban terkena Pelepah Pohon Kelapa yang melintang di TKP.
Korban pun terjatuh dari atas sepeda motornya dan terpental kebawah kolong Dum Truk. Akibatnya kepala korban terlindas Roda Dum Truk yang mengakibatkan korban langsung meninggal dunia di TKP, sedangkan Teman korban terpental ke semak – semak pinggir jalan raya Dusun Bun Gubuk.
Warga sekitar TKP yang melihat peristiwa Lakalantas Maut itu langsung menolong korban,  dan mengamankan Sopir Dum Truk. karena telah meninggal dunia,  Warga pun langsung membawa korban kerumah duka.
Anggota Kepolisian dari Polsek Kuta bersama Anggota Sat Lantas Polres Lombok Tengah,  turun ke TKP dan langsung melakukan olah TKP.”Sopir Dum Truk beserta kendaraan Dum Truk termasuk Sepeda Motor Korban telah kita amankan di Satlantas Polres Lombok Tengah,”ujar AKP. Suherdi. [slNews – rul].

Tags:

0 thoughts on “Bantu Korban Lakalantas, Polisi Percepat Proses Penerbitan LP

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

KATEGORI

Juli 2018
M S S R K J S
1234567
891011121314
15161718192021
22232425262728
293031  

STATISTIK