SHOPPING CART

close

Guru Tahfiz di Kabupaten Lombok Tengah Dapat Insentif

SUARALOMBOKNews.com – Lombok Tengah | Selain Marbot Masjid, Pemerintah Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) juga memberikan Insentif kepada para Guru Tahfiz.
Kepada SuaraLombokNews.com, Senin (20/5/2019), Kepala Bagian Kesejahteraan Masyarakat (Kabag Kesra) Setda Lombok Tengah, H. Ridwan Me’ruf mengatakan, Pemkab Lombok Tengah akan menerbitkan SK Pencairan Insentif untuk para Guru Tahfiz yang tersebar di 12 Kecamatan se – Lombok Tengah.
Mantan Kadisdukcapil Lombok Tengah itu menjelaskan, masing – masing Guru Tahfiz dalam 10 bulan menerima Insentif sebesar Rp. 650 ribu.” SK sedang kita persiapkan dan Insentif yang diterima selama 10 bulan sebesar Rp. 650 ribu per Guru Tahfiz,”jelas H. Ridwan
Menurut H. Ridwan, pemberian Insentif kepada para Guru Tahfiz se Lombok Tengah dapat meningkatkan kualitas dan pengajian yang baik dan benar.
Sehingga dapat memberikan kontribusi kepada masyarakat Kabupaten Lombok Tengah tentang lantunan dan ayat ayat suci Al-Quran.”Tujuannya juga Lombok Tengah mampu mencetak para Tahfiz atau Tahfizah terbaik,” ucapnya.
H. Ridwan mengungkapkan, guru Tahfiz yang menerima Insentif itu setiap bulan akan dievaluasi. Mulai dari jumlah peserta didiknya hingga perkembangan peserta didiknya.”Setiap bulan kita Evaluasi,” tuturnya.
Sementara itu terkait dengan Insentif para Marbot Masjid, H. Ridwan mengatakan, 1.318 Marbot Masjid se – Lombok Tengah telah menerima dana Insentif untuk Triwulan I.” Sekarang sedang dalam proses pencairan dana Insentif untuk Triwulan ke II,”ujarnya. [slNews – erwin]

Tags:

0 thoughts on “Guru Tahfiz di Kabupaten Lombok Tengah Dapat Insentif

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

KATEGORI

Mei 2019
M S S R K J S
 1234
567891011
12131415161718
19202122232425
262728293031  

STATISTIK