Cafe Samping Polsek di Lombok Tengah Digerebek, Polisi Amankan 8 Wanita, Kondom dan Tisu Magic

LOMBOK TENGAH | Rumah kos – kosan yang disulap menjadi Cafe Remang – remang yang berlokasi di jalan Makam Pahlawan Praya, samping timur Mapolsek Praya, Polres Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) menjadi sasaran Operasi Pekat Tahun 2023 yang dilaksanakan oleh Polres Lombok Tengah pada, Rabu malam, (15/3/2023).
Penggerebekan Cafe remang – remang tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Lombok Tengah, AKBP Irfan Nurmansyah, SIK, MM.
Pada saat dilakukan penggerebekan, Polisi menemukan puluhan pengunjung yang diduga tengah melakukan perbuatan yang meresahkan masyarakat.
Polisi pun langsung melakukan pemeriksaan terhadap surat Ijin Cafe remang remang milik salah seorang warga berinisial H tersebut dan memeriksa identitas para pengunjung beserta barang bawaannya serta dilakukan pemeriksaan terhadap kamar-kamar yang ada di Cafe Remang – remang tersebut. “Dari hasil pemeriksaan ditemukan satu bungkus kondom dan 1 bungkus Tisu Magic di kamar salah satu karyawan warung L (Cafe remang – remang. Selain itu juga diamankan 8 wanita dan 20 laki-laki serta 9 Unit sepeda motor tanpa identitas,” ungkap AKBP Irfan.
Pemilik Cafe remang – remang berinisial H dan para pengunjung Cafe serta barang bukti Kondom dan Tisu Magic dibawa ke Mapolres Lombok Tengah untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. “Kita lakukan ini sebagai tindak lanjut aduan masyarakat dan dalam rangka menciptakan situasi Kamtibmas yang Kondusif di tengah tengah masyarakat serta dalam rangka menyambut hari raya nyepi dan datangnya bulan suci Ramadhan 2023,” ujar AKBP Irfan Nurmansyah. [slnews – rul]
Tinggalkan Balasan