Lalu Ali Berencana Bangun Sirkuit Motocross
SUARALOMBOKNEWS.com – LOMBOK TENGAH | Pemerintah Desa (Pemdes) Barabali, Kecamatan Batukliang, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB) berencana membangun Sirkuit Motocross. Pembangunan sarana dan prasarana Olahraga tersebut perencanaannya akan mulai dilakukan tahun ini di atas lahan seluas 2 hektar lebih yang berada di Dusun Barabali, Desa Barabali.
Hal itu diungkapkan oleh Kepala Desa (Kades) Barabali, Lalu Ali Junaidi.”Kalau sudah deal dengan pemilik lahan, tahu ini perencanaannya kita mulai. Lokasi lahan ada di Dusun Barabali dengan luas 2 hektar lebih dan sangat cocok dibangun sirkuit motocross,”kata Lalu Ali, Rabu (08/01/2020).
Lalu Ali mengungkapkan, dalam pelaksanannya, Pemdes nantinya akan membangun sarana dan prasarana Sikuit motocross.”Nanti kita pelajari aturannya, kalau dibolehkan, Pemdes nanti akan bekerja sama dengan pemilik lahan dan Pemdes akan membangun sarana dan prasarana Sikuit motocross,”ungkapnya
Selain untuk meningkatkan perekonomian masyarakat dan membuka lapangan pekerjaan, kata Lalu Ali pembangunan Sirkuit Motocross itu juga untuk mendukung program Pariwisata dan untuk memberikan sarana dan prasarana olahraga kepada masyarakat yang gemar motocross.”Jadi diselatan ( Kawasan Ekonomi Khusus The Mandalika di Kecamatan Pujut) ada sirkuit MotoGP dan di Utara (Desa Barabali) ada Sirkuit Motocross,”ucapnya
Lalu Ali berharap, dengan terbangunnya Sirkuit Motocross juga untuk mencegah terjadinya aksi Balap Liar dijalan raya.”Jadi kalau ada sirkuit, anak – anak muda bisa menyalurkan bakatnya dan hobynya di Sirkuit resmi, bukan dijalan raya,”ujarnya. [slNEWS – rul]
Tinggalkan Balasan