SHOPPING CART

close

Pembukaan Kompetisi Voli Pantai di Pantai Kuta Berlangsung Meriah

SUARALOMBOKNews – Lombok Tengah | Kompetisi  Voli Pantai yang dilaksanakan  Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Lombok Tengah (Loteng) di kawasan Pantai Kuta, Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Minggu (25/2/2018) sore berlangsung meriah.

Kompetisi Voli Pantai berkelas Internasional yang juga merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan Festival Pesona Bau Nyale 2018 itu dibuka langsung Pjs. Bupati Loteng Lalu Pathul Bahri, S.Ip.

Selain di padati ribuan penonton serta suporter Voli Pantai dari dalam maupun luar Negeri, pembukaan Kompetisi Voli Pantai itu juga dihadiri Kapolres Loteng AKBP. Kholilur Rochman, Sekda Loteng HM. Nursiah,  jajaran Satuan Kerja Pelayan Masyarakat (SKPM) Loteng,  Kadis Pariwisata NTB, Kadis Pemuda dan Olahraga NTB dan para Direksi BUMN.

Dalam sambutanya, Pjs Bupati Loteng Lalu Fathul Bahri menjelaskan bahwa pembangunan di bidang olahraga sama halnya dengan membangun generasi muda, karena pemuda dan olah raga ibarat dua sisi mata uang yang tidak dapat dipisahkan. “Pembinaan dan pengembanganya perlu dilakukan secara terpadu dan kaloboratif,”katanya.

Prestasi olah raga merupakan pencerminan perestasi generasi muda. Demikian juga sebaliknya, perestasi generasi muda dapat diukur melalui prestasinya dibidang olahraga. “Perlu disadari bahwa suatu prestasi dapat dicapai apabila senantiasa dilakukan pembinaan dan pengembangan yang terprogram dan terencana secara berjenjang dan berkesinambungan serta didukung oleh semua element,”jelas Lalu Pathul

Politisi Partai Gerindra yang juga merupakan Wakil Bupati Loteng itu  menyampaikan,  kegiatan Voli  Pantai 2018 ini diharapkan sebagai langkah strategis dalam mendorong peningkatan pembinaan dan pengembangan prestasi olah raga Voli Pantai di Bumi Tatas Tuhu Trasna. Sebagaimana diketahui bahwa olahraga voli pantai menjadi salah satu andalan NTB dikancah internasional dengan berbagai perestasi yang telah diraih.“Potensi yang besar ini apabila dikelola dengan baik dan perofesional maka akan memberikan konteribusi positif terhadap peningkatan perestasi yang dapat dibanggakan, serta mampu mengangkat derajat dan mengharumkan nama baik daerah,”ungkap Lalu Pathul.

Lalu Pathul yakin jika pelaksanaan kompetisi itu akan menjadi langkah strategis bagi Daerah untuk meningkatkan motivasi pembinaan sekaligus untuk mendukung dunia pariwisata. “Kedepan kita berharap bahwa voli se-Asean bisa dilaksanakan ditempat ini, karena sudah jelas akan mendongkrak pariwisata kita,”harapnya.

Sementara itu ketua PBVSI Lombok Tengah, Suhaimi menjelaskan kejuaraan voli pantai akan dilaksanakan dari tanggal  24 Februari hingga 1 Maret 2018, dan akan diikuti oleh 30 tim dari enam negara dan  dari berbagai Daerah di Indonesia. “Ini event yang pertama kali kita laksanakan dan mudah- mudahan berjalan dengan lancar, karena antusiasme dari peserta  tinggi,”jelasnya.

Pria yang juga anggota DPRD Loteng itu menambahkan kendati kegiatan berskala internasional itu adalah kegiatan yang pertama kalinya. Namun ia memastikan akan bisa berjalan dengan lancar. Terlebih para peserta yang sudah terdaftar itu merupakan peserta ternama. “Kami berharap ini menjadi langkah awal untuk voli kita yang lebih maju kedepanya,”ujarnya.

Usai sambutan, pembukaan itu ditandai dengan servis yang dilakukan oleh Pjs Bupati Loteng Lalu Pathul Bahri.

Lapangan 1, untuk Tim Voli Pantai Putri yakni Tim NTB I Melawan Tim DKI Jakarta. Lapangan 2 untuk Tim Voli Putra yakni Tim Timor Leste melawan Malayisa dan di lapangan 3 Tim Voli Pantai Putri, yakni Tim Miyanmar melawan Pontianak. (slNews – rul).

Tags:

0 thoughts on “Pembukaan Kompetisi Voli Pantai di Pantai Kuta Berlangsung Meriah

Tinggalkan Balasan

Your email address will not be published.

KATEGORI

Februari 2018
M S S R K J S
 123
45678910
11121314151617
18192021222324
25262728  

STATISTIK